INTONASI, Amran Halim

INTONASI, Amran Halim

Buku Intonasi dalam Hubungannya dengan Sintaksis Bahasa Indonesia merupakan sebuah kajian tentang hubungan struktural antara kalimat dalam wacana, seperti yang tampak dalam pola-pola intonasinya. hubungan itu tidak hanya oleh unsur-unsur leksikal seperti yang diperlihatkan pada beberapa contoh percakapan [1], oleh tata kalimat seperti digambarkan pada [2], oleh ciri-ciri nonsegmental, misalnya aksen atau tekanan, seperti yang didemonstrasikan oleh Hultzen [1959] dan Gunter [1963, 1966], tetapi juga oleh ciri-ciri nonsegmental total, yaitu pola-pola intonasi lokal.

Buku Intonasi dalam Hubungannya dengan Sintaksis Bahasa Indonesia berusaha menjawab pertanyaan seperti berikut:

  1. Apakah pokok-pokok pola intonasi bahasa Indonesia?
  2. Satuan-satuan fonologis apa [khususnya yang prosodis] yang harus dibuat untuk menentukan data dan apa ciri-ciri khasnya [dalam hal ini tingkat tinggi nada, perubahan tinggi nada, jeda dan sebagainya?
  3. Apa fungsi pokok intonasi dalam Bahasa Indonesia?
  4. Bagaimana gejala intonasi dihubungkan dengan tata kalimat dalam bahasa Indonesia?


Rp 50.000

Beli Sekarang
sold
Berat (gram)700


INFO BUKU

Judul: Intonasi dalam Hubungannya dengan Sintaksis Bahasa Indonesia
Penulis: Amran Halim
Penerbit: Djambatan
Edisi: 1984
Halaman: 164
Ukuran: 15.5 x 23 x 1 cm
Sampul: Soft Cover
Bahasa: Indonesia
Kondisi: Buku Bekas Koleksi Pribadi
Lokasi: 400/Hal/i

Kode: Masukkan kode negara.
Telepon: Masukkan nomor telepon.


Checkout Sekarang